20 January 2011

PAUL SI GURITA DIMONUMENKAN

detikcom - Oberhausen, Paul
Gurita sudah tutup usia. Tapi si
"Moluska Mistis" akan tetap
dikenang setelah tempat tinggalnya
dulu menyediakan sebuah
monumen khusus.
'Pojok Paul', begitu tempat
istimewa yang disediakan
Akuarium Oberhausen yang dulu
dihuni si gurita yang naik daun di
gelaran Piala Dunia 2010 lalu.
Di tempat tersebut para
pengunjung nantinya akan bisa
menemui "Paul". Tentu tidak dalam
arti sebenarnya karena yang ada di
sana hanyalah abunya --usai mati
Paul dikremasi-- dan sebuah
patung raksasa bersosok gurita itu.
"Akan ada sebuah patung Paul
dengan tinggi sekitar 1,8 meter di
atas sebuah bola," jelas jubir
akuarium Tanja Munzig kepada
AFP.
"Di tengahnya akan ada kaca
tembus pandang dengan
jambangan emas berisikan abu
Paul," lanjutnya.
Paul mati pada bulan Oktober
tahun 2010 lalu setelah beberapa
bulan sebelumnya mengejutkan
dunia dengan tebakan-tebakan
jitunya di Piala Dunia 2010. Sebuah
film dokumenter mengenai
kehidupan Paul juga dikabarkan
tengah dibuat.

No comments: